Cara bisnis pulsa lewat bank untuk kelas mahasiswa

Cara Bisnis Pulsa Lewat Bank untuk Kelas Mahasiswa

Kategori: Bisnis

iYeay.com – Berbisnis pulsa lewat Bank ini cukup menarik bagi mahasiswa. Ini adalah salah satu jenis usaha yang simple namun memberikan keuntungan. Selain itu menjalankan usaha seperti ini tidak memerlukan keterampilan apapun. Sehingga cocok sekali untuk kelas mahasiswa yang ingin menambah uang jajan.

Keuntungan Bisnis Pulsa Lewat Bank

Salah satu kelebihan usaha pulsa adalah bisa dijalankan dari mana saja dengan hanya bermodal Handphone. Selain itu, dilihat dari manapun, pangsa pasarnya luas dari semua pengguna HP. Karena seperti yang diketahui bahwa kebutuhan pulsa akan selalu tinggi setiap hari.

Orang membutuhkannya sebagai sarana komunikasi menggunakan HP. Selain digunakan untuk mengirim pesan dan telepon, pulsa seluler juga dapat untuk internetan. Kebutuhan masyarakat ini merupakan peluang yang sangat menjanjikan.

Pelajari Juga:
Cara Membuat Sistem Bisnis supaya Bisa Autopilot

Cara Memulai Bisnis Pulsa Lewat Bank

Menariknya lagi adalah saat ini semakin mudah prosesnya jika ingin mulai berjualan pulsa untuk kelas mahasiswa. Bagi Anda yang pemula bisa mengikuti cara jual pulsa lewat Bank seperti yang akan dibahas kali ini.

Melalui Internet Banking

Saat ini semakin mudah prosesnya jika ingin mulai berjualan pulsa. Ada 3 metode bisnis jual beli bisa dilakukan, berikut penjelasannya.

Anda bisa memanfaatkan fasilitas internet Banking untuk transaksi jual beli. Mekanismenya lebih sederhana, tidak perlu bergabung dengan agen atau konter manapun. Namun perlu diingat bahwa pembelian minimal harus Rp 25.000. Berikut langkah-langkahnya.

Pastikan Memiliki Saldo

Menjual pulsa lewat Bank tentu harus punya saldo di rekening. Jangan lupa untuk selalu mengisinya dan cek secara berkala supaya transaksi jual beli berjalan lancar. Tawarkan kepada calon konsumen harga dari Anda untuk masing-masing provider.

Masuk Menu Pembelian

Untuk bertransaksi saat ada yang membeli, Anda cukup login ke internet Banking kemudian pilih menu pembelian. Pilih jenis provider apakah Telkomsel, Axiz, ProXL dan sebagainya, kemudian isi nomor HP. Kemudian bagian bawahnya isi dengan nominal pembelian.

Konfirmasi Transaksi

Anda akan diminta memasukkan kode konfirmasi dari token. Pada saat konfirmasi ini akan tertera biaya administrasi. Umumnya untuk pembelian dikenakan Rp 1.000. Jadi pastikan margin yang Anda ambil menguntungkan mengingat adanya biaya tersebut.

Mengisi Deposit Melalui Mobile Banking

Lebih mudah lagi metode ini sebab dalam transaksi tidak perlu menggunakan token. Sehingga bisa dilakukan dari mana saja kapan saja.

Cara transaksinya tidak jauh berbeda, pertama cukup menawarkan kepada calon konsumen. Kemudian lakukan transaksi menu pembelian.

  • Buka Aplikasi m-Banking melalui HP 
  • Masukkan kode akses untuk login
  • Pilih menu pembelian atau pengisian pulsa
  • Pilih tipe voucher sesuai provider
  • Masukkan nomor HP dengan benar
  • Masukkan nominal yang diinginkan
  • Masukkan PIN untuk konfirmasi transaksi

Mengisi Deposit Melalui ATM

Tidak kalah mudah menggunakan metode transaksi via ATM. Setelah mendata semua konsumen yang akan membeli pulsa, Anda bisa langsung bertransaksi dengan langkah sebagai berikut:

  • Masukkan kartu ATM
  • Masukkan PIN
  • Pilih Menu Pembelian
  • Pilih Voucher Pulsa, sesuaikan dengan provider tujuan
  • Masukkan nomor HP
  • Masukkan nominal pembelian
  • Konfirmasi transaksi dengan tekan OK

Baik menggunakan m-Banking atau ATM dalam transaksi pembelian ini dikenakan biaya administrasi, sama seperti internet Banking. Perhitungkan biaya dengan penetapan harga jual sehingga berbisnis pulsa lewat Bank ini menguntungkan.

Dengan memilih layanan bank yang sama, maka setiap transaksi deposit pulsa ini tidak akan dipotong biaya administrasi transfer antar Bank. Saldo akan efektif saat digunakan setelah proses transfer berhasil. Sehingga keuntungan yang didapatkan ketika melakukan bisnis pulsa lewat Bank ini lebih banyak dan bersih.

Sangat sederhana cara berbisnis seperti metode ini bukan? Namun keuntungan yang akan Anda dapat cukup menjanjikan bila dilakukan dengan benar. Itulah kenapa cara bisnis pulsa lewat Bank ini disebut sebagai strategi bisnis paling fleksibel dan cocok untuk para mahasiswa saat ini.

Cara bisnis pulsa lewat Bank ini cukup menarik bagi mahasiswa. Ini adalah salah satu jenis usaha yang simple namun memberikan keuntungan. Selain itu menjalankan usaha seperti ini tidak memerlukan keterampilan apapun. Sehingga cocok sekali untuk kelas mahasiswa yang ingin menambah uang jajan.